Questions? +1 (202) 335-3939 Login
Trusted News Since 1995
A service for airline industry professionals · Friday, May 9, 2025 · 811,168,431 Articles · 3+ Million Readers

Sekolah Alergi EAACI Hong Kong 2025: Tonggak Sejarah dalam Pendidikan Alergi Global

/EIN News/ -- ZURICH, May 09, 2025 (GLOBE NEWSWIRE) -- Akademi Alergi dan Imunologi Klinis Eropa (European Academy of Allergy and Clinical Immunology, EAACI), melalui kemitraan dengan Institut Alergi Hong Kong (Hong Kong Institute of Allergy, HKIA), dengan bangga mengumumkan acara Sekolah Alergi EAACI Hong Kong perdana. Pencapaian signifikan ini akan berlangsung di Hong Kong–Kota Dunia Asia—pusat dinamis tempat bertemunya Timur dan Barat, berpadunya inovasi dan tradisi, dan berkumpulnya para pemikir jenius dunia.

Dengan mengangkat tema “East Meets West”, Sekolah Alergi edisi 2025 menggambarkan langkah berani dalam memupuk kolaborasi lintas benua di bidang alergi dan imunologi klinis. Dengan mengumpulkan pakar global terkemuka, acara unggulan ini bertujuan untuk memperkaya pertukaran pengetahuan, memajukan praktik klinis, dan menginspirasi solusi inovatif terkait perawatan alergi di seluruh dunia.

Peserta akan mendapatkan manfaat dari program ilmiah interdisipliner yang kaya, yang menampilkan tenaga pengajar internasional terkemuka dan topik canggih terkait spektrum alergi dan imunologi. Tersedia trek khusus bahasa Tionghoa guna mempromosikan inklusivitas dan aksesibilitas yang lebih besar bagi tenaga profesional penutur bahasa Tionghoa.

Tamu undangan juga dapat mempresentasikan hasil riset mereka melalui sesi presentasi lisan dan poster, berinteraksi dengan para pemimpin industri, serta membangun kolaborasi yang berkelanjutan dengan komunitas alergi dunia. Abstrak terbaik akan mendapatkan hadiah setelah melalui seleksi oleh panel pakar internasional EAACI.

Dalam rangka merayakan pencapaian ini, EAACI menawarkan manfaat eksklusif:

  • Potongan harga untuk biaya pendaftaran bagi anggota EAACI saat ini
  • Gratis 1 tahun keanggotaan EAACI untuk delegasi terdaftar yang bukan anggota EAACI

Kami mengajak Anda untuk mengirimkan abstrak Anda dan memanfaatkan opsi mendaftar lebih awal, yang kini tersedia. Batas waktu pengiriman abstrak adalah 31 Mei 2025.

Saat kita berkumpul untuk merayakan inovasi, kemitraan, dan kemajuan, kami juga mengajak Anda untuk menikmati kota Hong Kong yang dinamis—pemandangan cakrawalanya yang ikonik, kulinernya yang beragam, dan kekayaan budayanya—tempat sempurna untuk pertukaran wawasan global ini.

Bergabunglah untuk membentuk masa depan ilmu dan pengobatan alergi. Partisipasi Anda akan membantu membangun jaringan profesional yang berkembang dan saling terhubung yang berdedikasi untuk mencapai hasil lebih baik untuk pasien di mana saja.

Pelajari program, daftarkan diri, dan rencanakan kunjungan Anda melalui:
https://eaaci.org/other_events/eaaci-hong-kong-allergy-school-2025/

Tentang EAACI

Akademi Alergi dan Imunologi Klinis Eropa (European Academy of Allergy and Clinical Immunology, EAACI) merupakan organisasi profesional terkemuka yang didedikasikan untuk keunggulan di bidang alergi dan imunologi. Pelajari lebih lanjut di https://eaaci.org.

Kontak: communications@eaaci.org

+41 44 205 55 33


Primary Logo

Powered by EIN News

Distribution channels: Companies

Legal Disclaimer:

EIN Presswire provides this news content "as is" without warranty of any kind. We do not accept any responsibility or liability for the accuracy, content, images, videos, licenses, completeness, legality, or reliability of the information contained in this article. If you have any complaints or copyright issues related to this article, kindly contact the author above.

Submit your press release